Unduh RDM HD Madrasah Versi XAMPP Tahun 2021
ARDUnduh RDM HD Madrasah Versi XAMPP Tahun 2021 - Rapor Digital Madrasah HD Madrasah adalah aplikasi yang digunakan untuk mengelola nilai peserta didik selama belajar di satuan pendidikan madrasah, aplikasi RDM ini rencananya akan dijadikan sebagai aplikasi pengganti dari Aplikasi Rapor Digital Madrasah (ARD)
Aplikasi RDM HD Madrasah di rilis Kementerian Agama pada tahun 2021 dengan menggunakan resolusi High Definition (HD) dengan dukungan sistem online serta dengan menggunakan teknologi 4.0 yang memudahkan madrasah dalam mengelola dan mengakses data madrasah dari system
Aplikasi RDM HD Madrasah tahun 2021 ini memiliki 3 versi yang dapat dipilih madrasah sesuai dengan kemampuan serta keinginannya dalam mengelola rapor digital, hal ini sesuai dengan yang sudah mimin sebutkan pada postingan sebelumnya
Versi-versi Rapor Digital Madrasah diantaranya adalah RDM Versi VDI. XAMPP dan Hosting, pada kesempatan ini mimin ingin membahas tentang RDM Versi XAMPP
Aplikasi RDM HD Madrasah Versi XAMPP ini di siapkan untuk rekan-rekan operator madrasah yang tidak memiliki server yang cukup untuk versi VDI
Selain itu Rapor Digital Madrasah pada versi XAMPP ini dapat rekan-rekan operator instal pada windows dengan OS 64bit
Unduh RDM Versi XAMPP
Untuk menggunakan RDM Versi XAMPP, silahkan anda dapat mengunduh aplikasi Rapor Digital Madrasah (RDM) Versi XAMPP pada tautan berikut
Untuk mengunduh RDM Versi VDI silahkan rekan-rekan dapat mengunduhnya pada tautan yang sudah disediakan berikut ini
Demikian yang dapat mimin informasikan terkait Unduh RDM Versi XAMPP Tahun 2021 ini, semoga dengan adanya versi XAMPP ini rekan-rekan operator dan guru madrasah dapat lebih mudah dalam mengelola nilai-nilai peserta didik